ASIAN Games 2018,  Lifestyle,  Palembang

Asian Games 2018, Sejarah Milik Indonesia

Visits: 52

Asian Games 2018, sejarah milik Indonesia yang kedua kalinya menjadi tuan rumah Asian Games.

Selama 2 minggu kedepan dari 18 Agustus hingga 2 September 2018 membuka mata dunia untuk melihat langsung Indonesia. Pembukaan perhelatan pesta olahraga terbesar kedua di dunia tersebut dibuka dengan sangat megah dan meriah di Gelora Bung Karno, Jakarta.

Tidak hanya di Gelora Bung Karno Jakarta, pembukaan Asian Games 2018 di Palembang juga begitu meriah. Sedikit berbeda dengan Jakarta,   di Palembang acara ini dilakukan secara tertutup khusus untuk atlet, official dan tamu undangan saja.

Saya bersama teman-teman secara khusus menghadiri acara yang bertema garden party atau pesta kebun. area di depan stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring disulap dengan ornamen pesta dan juga berbagai booth sponsor.

Berbagai acara hiburan dihadirkan dalam welcoming night Asian Games 2018 di Palembang.

Acara dimulai sejak sore hari dengan acara tarian kolosal. Atlet dari berbagai negara yang berlaga di Jakabaring Sport City ikut memeriahkan pembukaan dengan nonton bareng pembukaan Asian Games 2018.

Di malam keakraban antar atlet dan offcial dari berbagai negara peserta Asian Games 2018. Para tamu undangan disajikan makan malam dengan menu internasional dari berbagai negara.

Saya pun beruntung bisa bertemu dengan Hiroaki Kato. Di malam yang memang jadi ajang untuk bersilaturahmi dan saling mengenal antar sesama peserta Asian Games 2018.

Penyanyi Andien yang juga hadir menyanyikan 5 lagu  menghibur para tamu dan atlet dari negara-negara yang berpartisipasi.

Penampilan Tim yang menyanyikan 3 lagu

Suasana akrab semakin terlihat dengan jelas apalagi konsep panggung terbuka membuat para tamu bisa langsung dekat dengan pengisi acara.

Penampilan Se7en yang juga menyanyikan 3 lagu

Penampilan dua penyanyi Korea, Hwang Young Min, atau lebih dikenal sebagai nama panggung Tim, dan Choi Dong Wook atau akrab disapa Se7en,  semakin memeriahkan malam keakraban tersebut.

Ada juga penyanyi Jepang Hiroaki Kato menyanyikan theme song Asian games Meraih Bintang dan Bright as The Sun versi Jepang. Pesta kembang api ikut menemani penampilannya. Meskipun berasal dari Jepang tetapi Hiro telah lama menetap di Indonesia dan fasih berbahasa Indonesia.

Suasana semakin bertambah semarak dengan penampilan Andra and The Back Bone serta DJ Sara Santini dari Portugal.

TV journalist, traveler, writer, blogger, taekwondo-in and volunteer. Bookworm, coffee addict, chocolate and ice cream lovers

6 Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Translate »
HTML Snippets Powered By : XYZScripts.com