
Menang Giveaway Biru Langit
Hits: 207
Ini review yang tertunda di blog. Alhamdulillah pekan lalu, Suzan menjadi salah satu dari 14 pemenang giveaway Biru Langit. Berawal dari ingin mendapatkan totte bag seru dan pempek buatan Biru Langit. Akhirnya Suzan pun ikut mengirimkan foto dengan healthy lunch.
Foto ini dikirimkan pada 29 September 2015. Foto gado-gado, buah dan air mineral serta masker ini ditujukan untuk duka kabut asap di Palembang. Untuk melindungi tubuh dari kabut asap harus banyak minum air putih, makan sayur dan buah-buahan serta menggunakan masker.
Akhirnya 15 Oktober 2015, hadiah dari biru langit diterima dan pempek yang diterima pun langsung habis dimakan. Enak banget dan pasti akan order ulang. Pempek Biru Langit ini sangat sehat karena tidak menggunakan MSG. Tidak hanya pempek saja, menu yang lain pun tanpa menggunakan MSG dan pengawet. Jadi sangat sehat.
Btw Biru Langit ini adalah cathering sehat yang berlokasi di Palembang yang menyediakan menu diet mayo dan healthy meal. Untuk yang sedang bermasalah dengan berat badan dan ingin mencoba diet mayo, boleh langsung berkonsultasi, ownernya mbak Mimi sangat baik koq. Atau bagi yang ingin cathering yang sehat bisa langsung mencoba menu-menu sehat yang sangat menggugah selera. Soal rasa tidak usah diragukan lagi.

