Pelajaran Hidup Bersedia Gagal

Pelajaran hidup bersedia gagal itu tidak mudah dilakukan. Pelajaran yang berharga itu datang dari setiap sudut kehidupan, dari pergaulan.

Seperti setiap hal yang kita temui dan amati. Termasuk buku yang kita baca. Maupun komunitas tempat kita berkumpul. Dan lingkungan pekerjaan atau terutama dari keluarga kita sendiri.

Pelajaran Tentang Bersedia Gagal

Sebagian  besar dari kita akan mengalami kegagalan usaha dalam mewujudkan cita-cita. Banyak diantara kita gagal meraih beberapa tujuan atau memenuih beberapa mimpi yang kita miliki saat ini.

Tetapi sangat penting diketahui adalah kegagalan adalah bagian dari pembelajaran. Kegagalan adalah sukses yang tertunda.

Berani Gagal Berani Belajar

Ketakutan akan kegagalan dapat membuat kalian tidak berdaya. Jika kalian tidak berani untuk tampil memalukan atau janggal. Atau bahkan kadang – kadang bodoh, kalian mungkin akan selalu aman tetapi tidak akan berkembang.

Dengan menghindari kegagalan kalian juga menghindari kesempatan besar yang ada dalam kehidupan dan apa yang yang terjadi jika kalian gagal. Hal itu dapat membebaskan.

Menjadi full time blogger

Kesuksesan Besar Berasal Dari Kegagalan Besar

Sebagian besar orang yang meraih kesuksesan besar juga telah mengalami kegagalan besar. Setiap orang mengatakan kepada saya bahwa saya dapat maju.

Dan melakukan semau yang saya inginkan menjadi apa pun yang saya inginkan tanpa harus melalui jalan memutar atau berbalik arah dalam perjalanan saya.

Pesan yang tersembunyi kalian patut dikasihani jika kalian gagal, hal itu tidak benar.

Arti Kesuksesan dan Kegagalan

Saat ini saya sering menanyakan kepada narasumber saya hal apakah yang mereka anggap sebagai kesuksesan dan kegagalan terbesar mereka.

Cerita kegagalan mereka lebih menunjukkan sifat mereka dibandingkan cerita kesuksesan mereka.

Sering kali orang-orang tersebut mengungkapkan kegagalan terbesar mereka memberi kesempatan kepada kehidupan pribadi mereka retak atau hancur dan menjadi lebih baik.

Fokus Pada Prioritas Hidup

Kejujuran dan keterbukaan mereka telah membantu saya untuk tetap berfokus pada prioritas saya , pada apa yang saya inginkan dalam hidup saya.

Hidup adalah lari marathon

Kerendahan hati berarti menerima diri sendiri dengan segala kekurangan dan kelebihan kelemahan dan kekuatan seperti apa ada padanya diri kalian saat ini.

Hal ini membuat kalian  melangkah  dan menghargai. Gambaran secara keseluruhan dimana kalian saat ini apa yang telah kalian lakukan apa yang ingin kalian lakukan.

Hidup dengan Kerendahan Hati

Arti kerendahan hati bukanlah melakukan perbaikan diri dengan menyiksa diri ataupun menerima keadaan yang biasa – biasa saja. Apa yang ada saat ini masih dapat diubah. Hal itu dapat berubah, itulah penerimaan  diri.

Jadi jangan memasang kegagalan untuk diri kalian sendiri dengan mencoba memenangkan pernghargaan dalam setiap sisi kehidupan kalian, tetapi buatlah standar yang tinggi untuk diri kalian .

Putuskan apa arti hebat secara realistis dalam  setiap sisi kehidupan kalian. Dan berusahalah mewujudkan hal itu. Membuat tujuan yang mungkin dapat yang akan selalu, membuat kalian berusaha menjadi lebih baik dan berkembang.

Stop Membandingkan Diri

Langkah pertama berhenti membandingkan diri saya – diri kalian dengan orang lain, membandingkan apa yang kalian rasakan (buruk) dengan penampilan luar orang lain (hebat) adalah hal yang tidak menguntungkan.

Itu adalah standar yang tidak mungkin dicapai. Kita akan selalu merasa kurang. Pada umumnya wanita memahami apa yang saya bicarakan. Kita sering membandingkan diri kita dengan orang lain untuk membuat diri kita merasa buruk.

Bersedia Gagal

Related Posts

  • 72
    Buku You Can Do It Maria Shriver ini punya pesan yang begitu mendalam. Rangkaian kata demi kata yang memberikan perubahan bagi seseorang. Pesan Tersirat Buku You Can Do It Ada…
    Tags: kalian, yang, tidak, saya, dan
  • 60
    #MSS2011 Bermalam di Awana Long House & Blind TrailPengalaman bermalam di udara terbuka di Awana Long House bukan menjadi pengalaman pertama bagi saya. Pasalnya  saya pernah  naik gunung bersama teman-teman semasa kuliah. Jadi saya sudah punya pengalaman tidur…
    Tags: saya, dan, yang, itu
  • 58
    5 Fakta Tentang SuzannitaMenghadapi tantangan hari ke-6 Blogger Perempuan, saya berbagi 5 fakta tentang Suzannita, yap diri saya sendiri. Dari kesulitan menghafal nama hingga mimpi menanti jodoh, inilah kisah penuh canda dan harapan.…
    Tags: saya, dan, yang
  • 54
    Cara Hidup Sederhana Penuh Kebahagiaan dalam KesederhanaanSimplicity atau hidup sederhana adalah  pilihan yang bisa diambil dan dilakukan setiap orang. Karena ternyata kita bisa menemukan kebahagiaan dalam kesederhanaan. Apalagi rasa bahagia hanya bisa kita rasakan lalu baru…
    Tags: yang, dan, dengan, kita
  • 51
    Kiat Mengelola Keuangan Pribadi dengan BaikMengelola keuangan pribadi dengan bijak adalah kunci untuk mencapai kesejahteraan finansial jangka panjang. Nah dengan perencanaan yang tepat, kita dapat memastikan jika kebutuhan sehari-hari terpenuhi, menabung untuk masa depan, dan…
    Tags: yang, kita, dan, dengan, tidak

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Translate »
HTML Snippets Powered By : XYZScripts.com