Review : PAC Powder Eyeshadow

Untuk pertama kalinya Suzan mencoba menggunakan eyeshadow powder, berawal bermain di gerai Martha Tilaar. Akhirnya tertarik dengan PAC Powder Eyeshadow yang terdiri dari 4 warna trendy dan fashionable yang memberikan kesan makeup glamor. Selain untuk pesta bisa juga digunakan untuk sehari-hari.

PAC Powder Eye Shadow New
PAC Powder Eye Shadow New

PAC – Proffesional Artist Cosmetics adalah salah satu brand dari Martha Tilaar yang diformulasikan bagi kulit Asia. Brand ini sangat terkenal dengan kualitas internasional dan premium. Para make up artist profesional pun banyak menggunakan dan memilih PAC karena kesan bold dan adventurous dari makeup yang dihasilkan.

IMG_20150610_130934

PAC powder eyeshadow ini terdari 4 set warna berbeda, Suzan memilih set S14. Untuk set packaging dari eyeshadow powder ini bertumpuk. Martha Tilaar juga menyediakan eyeshadow powder ini satuan.

IMG_20150610_131126

Sayangnya dalam kemasan PAC powder eyeshadow ini tidak diberikan kuas ataupun kaca. Sehingga kita harus menyiapkan kuas eyeshadow sendiri. Meskipun bentuknya powder warna yang dihasilkan begitu pekat, meski tanpa menggunakan base eyeshadow.

IMG_20150610_130926

Untuk warna dan set lebih lengkap bisa di cek langsung di website PAC Beauty. Warna eyeshadow ini soft dan shimmer sehingga membuat tampilan makeup berkesan soft dan fresh. PAC Powder eyeshadow ini memang penuh kilau dan menghasilkan riasan yang glamour selain itu meski powder, eyeshadow ini mengandung formula waterproof yang membuat riasan tahan lama.

652015171116ok

Hal lain yang disukai dari PAC powder eyeshadow ini lembut dan mudah dibaurkan dengan warna lebih tahan lama dan sangat pigmented. Suzan mencoba menggunakan dua warna soft blue dan putih untuk menghasilkan tema Aqua.

2015-07-05-11-54-12_deco

Saya mengaplikasikan warna biru pada eye creasedan warna putih pada eye lid.Powder eyeshadow penuh kilau ini menciptakan tata rias glamour dan dengan formula waterproof yang tahan lama.

PAC Powder Eye Shadow
PAC Powder Eye Shadow

Dislaimer

Review merupakan pengalaman pribadi dari penulis dalam menggunakan product. Hasil bisa berbeda-beda pada setiap orang.

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Translate »
HTML Snippets Powered By : XYZScripts.com