Setelah berusaha menaikkan berat badan selama 3 bulan dari 58 kg hingga naik 63 kg, saya pun mencoba tantangan untuk melakukan Diet Mayo. Di awal Maret yakni sejak 4 hingga 17 Maret 2015, saya melakukan diet mayo dan berhasil menurunkan 6 kg.
Jika tidak ingin repot bisa melakukan diet mayo dengan order di katering yang menyediakan makanan untuk diet mayo. Namun saya mencoba memasak sendiri masakan tanpa garam ala dapur Suzannita. Berikut ini juklak menu yang saya konsumsi selama 13 hari.
Menu Hari Pertama dan Kedelapan
Pagi : Semangkuk oatmeal + 1 pisang + 1 yoghurt
Siang : 2 Kentang rebus + 1 ikat bayam rebus/tumis + 1 tomat + 2 telur rebus
Malam : 1,5 ons Tenggiri kukus masak jahe + sayuran
Menu Hari Kedua dan Kesembilan
Pagi : Secangkir kopi/teh + 1 sdm gula rendah kalori
Siang : 1,5 ons Salmon Lemon Barbeque + sayuran + 1 buah segar + mashed potato
Malam : 1,5 ons ayam kukus + 1 buah pisang + yogurt
Menu Hari Ketiga dan Kesepuluh
Pagi : Secangkir kopi/teh + 1 sdm gula rendah kalori
Siang : 1,5 ons ayam rebus jahe + capcay sayuran + ½ jagung rebus + 1 tomat
Malam : 1 mangkuk pisang dan buah naga + 1 yoghurt
Menu hari Keempat dan Kesebelas
Pagi : Secangkir kopi/teh +1 sdm gula rendah kalori
Siang : 1 ikat bayam tumis + ½ jagung rebus + 2 telur rebus
Malam : 1 mangkok buah naga merah + 1 creme dessert
Menu Hari Kelima dan Keduabelas
Pagi : 1 gelas jus wortel dan lemon
Siang : 1 mangkuk gado-gado + 1 buah segar
Malam : 1,5 ons tahu kukus keju dan telur + jagung + 1 tomat
Menu Hari Keenam dan Ketigabelas
Pagi : Semangkuk oatmeal pisang lemon
Siang : 1,5 ons chicken soy ginger with potato + 1 buah segar
Malam : 1 ikat bayam tumis + ½ jagung rebus + 2 telur rebus
Menu hari Ketujuh
Pagi : 1 gelas jus pepaya dan lemon
Siang : 2,5 ons ayam kukus/rebus + selada yg diperasi lemon + 1 buah pisang
Malam : 1 Tempe kukus isi Telur
Untuk pengganti garam bisa menggunakan keju sehingga bisa memberikan rasa gurih. Selain itu bisa juga menggunakan saos tomat, saos sambal ataupun saos barbeque.