Maybank Bali Marathon 2017

Maybank Bali Marathon 2017 masih menyisakan sejuta kisah, rasa dan kenangan yang tidak bisa terlupakan. Saya bersama 9ribu pelari lainnya menjajal rute lari baru yang lebih menantang di gelaran Maybank Bali Marathon ke-6 ini.

IMG 20170907 125456

Saya merasakan pengalaman luar biasa saat mengikuti perlombaan lari bergengsi di Indonesia ini pada Minggu, 27 Agustus 2017. Rute Maybank Bali Marathon 2017 melintasi dua Kabupaten Gianyar dan Klungkung.

IMG 20170825 074135

Race Pack Collection

IMG 20170825 151714

Perjalanan saya dimulai dengan pengambilan race pack collection di Taman Bhagawan pads Jum’at, 25 Agustus 2017. Pengambilan RPC ini dilakukan selama 2 hari hingga Sabtu, 26 Agustus 2017.

IMG 20170826 111359 455

Saya bersama Yunita sengaja mengambil RPC pads Jum’at karena untuk menghindari antrian yang membludak di hari Sabtu.

IMG 20170825 151933

Pihak panitia menggelar Beach Side Festival dengan beragam kegiatan menarik untuk menghibur peserta yang mengambil RPC.

IMG 20170825 151001

Tidak hanya itu Taman Bhagawan disulap menjadi tempat yang sangat menarik, ada bazaar dari seluruh pihak sponsor dengan beragam diskon yang menggoda.

IMG 20170825 145105

Peserta bisa menikmati Bali’sfavorite local cuisinesa.k.acarbo loading byTaman Bhagawan, Warung Wardhani hingga Massimo Gelato.

IMG 20170825 145051 HDR

Ada juga art festival disini peserta disuguhkan Maybank Women Eco Weavers. Kita bisa merasakan pengalaman dari menenun dan musik tradisional sebagai identitas budaya kita.

IMG 20170825 152546

Selain itu ada Zumba class dari Fitness First serta Beach Massage yang bisa dinikmati di RPC day ini.

IMG 20170825 180737 506

Saya mendapatkan teman baru Amelie dan Sam dari Belgia yang mengikuti event MBM 2017 ini. Amelie menemani Sam yang mengikuti race di kategori Full Marathon. Setelah race keduanya menghabiskan waktu berlibur di pulau Dewata.

IMG 20170826 104239 560

Carbo Loading & Cek Lokasi Race

Sebelum race day, saya bersama Yunita pindah menginap di kawasan dekat lokasi race yakni di Hotel Gianyar. Karena kami tidak perlu pergi lebih awal menuju lokasi race. Jika tinggal di kawasan Kuta, kami harus sudah jalan ke lokasi race sejak pukul 2 dini hari.

IMG 20170826 144440

Sebelum menuju Gianyar kami carbo loading di Ayam Betutu, disini kami secara kebetulan bertemu dengan Haslan dan Yos.

https://youtu.be/PEvj4o_i5mo

Setelah tiba di Gianyar, saya dan Yunita langsung cek lokasi. Kami sengaja melakukannya untuk mengetahui rute terdekat menuju lokasi race dan tentunya lokasi parkir kendaraan.

IMG 20170826 202335 348

Race Day

Pukul 03.30 dini hari kami meninggalkan hotel menuju lokasi race. Saat tiba di lokasi race kami langsung mencari tempat penitipan race dan memasang taping di lutut (karena lutut saya cedera). Pemanasan adalah hal wajib apalagi saat mengikuti race, pastikan melakukan pemanasan yang baik. Jika kurang pemanasan bisa mengalami kram. Di MBM 2017 ini saya memilih kategori Full Marathon dan ini adalahvirgin marathon(Full Marathon pertama) bagi saya. Saya bertemu dengan Mbok Venus yang juga sama-sama ingin meraih finish di Full Marathon.

IMG 20170827 044121

Maybank Bali Marathon terdiri dari lima kategori, yaitu Full Marathon, Half Marathon, 10K, Wheelchair untuk penyandang disabilitas, dan Children Sprint 400K. Satu lajur di jalan Prof Dr Ida Bagus Mantra ditutup, sebagai lokasi start dan finish bagi seluruh pelari dari berbagai kategori.

IMG 20170827 064647 1

Tepat pukul 05.00 WITA, sekitar 2.500 peserta kategori FM, dilanjutkan pukul 05.30 kategori HM dan pukul 06.00 untuk kategori 10K hingga seluruh kategori lainnya.

IMG 20170827 101844

Pada MBM dengan rute baru ini, kami harus melewati medan penuh tanjakan. Meski penuh tantangan namun pemandangannya menakjubkan. Segala keindahan pulau dewata baik alam maupun semi dan budaya menjadikan MBM adalah salah satu lomba yang wajib diikuti oleh pelari.

IMG 20170827 071729

Menariknya hampir sepanjang rute, masyarakat Bali memberikan cheering alias menyemangati pelari yang berjuang sampai ke garis finish. Tak hanya semangat ada hiburan atraksi tari dan musik Bali.

IMG 20170827 071747
Maybank Bali Marathon 2017 yang digelar di Bali Marine & Safari Park ini bukan hanya diikuti oleh pelari dari Indonesia tapi dari 44 negara lainnya.

IMG 20170827 151150 760

Setelah berlari sepanjang 42, 195 kilometer akhirnya saya menyadari jika Full Marathon itu jauh sekali dan tidaklah mudah untuk sampai ke garis finish. Dan jika kalian mengalami cedera atau tidak dalam kondisi yang fit sebaiknya menunda mengikuti FM. Karena saya mengalami cedera baik di lutut dan pergelangan kaki (bengkak) membuat saya merasakan dua kali lipat rasa sakit cedera tersebut.

IMG 20170827 225910 484

Untuk menyelesaikan setiap kilometer dari lomba Full Marathon tersebut, saya harus menikmati kram di kilometer 18 dan kaki yang semakin membengkak karena cedera di pergelangan kaki. Cedera itu bermula dari strength training, lutut saya cedera 3 minggu sebelum race. Sekitar 5 hari setelahnya saya diajak mengikuti terapi totok darah. Sayangnya 5 hari sebelum race, pembuluh di kaki saya pecah dan kaki membengkak.

IMG 20170828 WA0009

Saya pun berusaha menyelesaikan race tersebut sembari berlari dan berjalan, menyemprotkan penghilang rasa sakit. Kaki yang semakin sakit, otot yang terus mengencang, nafas tersenggal dan keringat mengucur serta udara panas tak memupuskan perjuangan. Hamparan sawah, pegunungan, angkasa nan luas dan mentari menjadi teman perjalanan lari.

IMG 20170828 204500 583

Terima kasih untuk Yunita, Haslan, Yos, Vegas, Maruli, Fais, Aank yang memantau saya di kilometer akhir dan waktu yang menipis mendekati cut off time. Semoga next race saya bisa menyelesaikan dengan waktu terbaik dan finish strong.

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Translate »
HTML Snippets Powered By : XYZScripts.com