Jakarta Meledak Lagi

Dua buah bom meledak di Hotel JW Marriot dan The Ritz Carlton, Kuningan, Jakarta Selatan Jumat pagi. Kejadian ini membuat Jakarta ditetapkan dalam status siaga I.

marriot-attack

Sebelumnya di tahun 2003 Hotel JW Marriot juga pernah dibom.

Pengeboman terjadi pada 5 Agustus 2003 sekitar pukul 12.45 WIB di kawasan Mega Kuningan,Jakarta Selatan, Indonesia. Ledakan itu berasal dari bom mobil bunuh diri dengan menggunakan mobilToyota Kijang dengan nomor polisi B 7462 ZN yang dikendarai oleh Asmar Latin Sani. Ledakan tersebut menewaskan 12 orang dan mencederai 150 orang. Akibat peristiwa itu, Hotel JW Marriottditutup selama lima minggu dan beroperasi kembali tanggal 8 September 2003.

Pada 17 Juli 2009 hotel JW Marriot bersama dengan hotel Ritz-Carlton kembali diguncang bom. bom yang terjadi dicurigai sebagai bom bunuh diri.

Jadi inget sama lagu Slank Jakarta Meledak lagi …

Jakarta meledak lagi …
Kemarin ada bom lagi …

Apakah demokrasi seperti ini
Orang bebas berbuat sesuka hati

Indonesia sedih lagi …
Air mata banjir lagi …

Orang seperti mereka harus pergi
Jangan beri tempat di bumi pertiwi

Di negeri merdeka butuh toleransi
cara kekerasan gak welcome di sini

Indonesia berduka, semuanya kini menjadi sia – sia. Perjuangan untuk mendatangkan MU pun berakhir, karena MU batal bermain di Indonesia melawan para All Stars.

Hal ini pun tentunya akan berdampak pada perekonomian negeri ini. Kepercayaan akan Indonesia kini turun kembali entah sampai titik mana.

Apakah akan seperti ini Indonesia kita. Stop saling menyalahkan, karena tidak ada gunanya menyalahkan.

Saatnya kini menata Indonesia lagi.

2 thoughts on “Jakarta Meledak Lagi”

  1. pemerintah harus mengambil tindakan tegas siapapun pelaku / dalang dibalik ledakan bom di Indonesia mereka harus mendapatkan ganjaran yang setimpal sesuai dengan sakit mereka yang tak tau apa2 seperti kita harus menyatakan untuk siapa bom itu? singga mereka yg tak tau apa2 jadi korban ledakan

    Reply

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Translate »
HTML Snippets Powered By : XYZScripts.com