Untuk mempromosikan objek wisata di Kabupaten OKU Selatan, Pemerintah OKU Selatan akan menggelar event Jelajah Alam Serasan Seandanan ke 6 (#JASS6), event ini akan diselenggarakan pada Sabtu-Minggu, tanggal 14-15 Januari 2017. Tanggal ini dipilih karena cocok dengan situasi cuaca yang masih hujan, tetapi curah hujan tidak terlalu tinggi lagi.
Ada hal yang berbeda, dibandingkan JASS 5 tahun 2016, yaitu hadiah door prize di tahun 2017 ini fantastis lebih besar dibandingkan tahun sebelumnya. Yaitu berupa satu unit Mobil Daihatsu Ayla, 2 (dua) unit Motor Trail Kawasaki KLX, dan 3 (tiga) unit Motor Matic, Kulkas, TV, dan masih banyak lagi.
Ajang offroad, berpetualang dengan motor trail ini, sudah menjadi agenda tahunan Dinas Pariwisata dan Kebudayaan OKU Selatan, bahkan even ini sudah didaftarkan di Kementerian Pariwisata Republik Indonesia. Pada tahun 2016, saat ini pendaftar sudah lebih dari 900 offroader yang telah mendafarkan diri.
Start mulai dari Kantor Polres OKU Selatan, finish di tepian Danau Ranau, Banding Agung, OKU Selatan, maka di tahun 2017 ini, kami menargetkan peserta di atas 1.000 motor. Semoga target ini tercapai, karena hadiah yang cukup besar, tetapi juga bonus untuk peserta dengan menikmati keindahan kawasan wisata Danau Ranau.
Kegiatan lomba motor trail ini akan dilaksanakan selama dua hari, dan saat malam hari akan dilaksanakan hiburan rakyat, sambil mengundi siapa yang berhak mendapatkan doorprize. Direncanakan event tersebut akan dihadiri Kapolda Sumsel Irjen Pol Agung Budi Martoyo dan rombongan IMI Sumsel lainnya.
Para peserta offroder akan disuguhi pemandangan hutan yang alami (hutan lindung) yang indah dan asri, maklum daerah OKU Selatan terkenal dengan alamnya yang hijau dan berseri dari kiri kanan jalan terdapat gugus Bukit Barisan. Kegiatan ini, selain untuk mengakomodir para penggemar trail, juga untuk mempromosikan kawasan wisata Danau Ranau. Lagipula, OKU Selatan adalah medan yang cocok untuk offroad. Karena OKU Selatan medannya berbukit bukit dan masih banyak hutan belantara yang masih alami.
Para peserta nantinya akan dimanjakan dengan jalur yang perawan. Setiap even kami akan berusaha membuat jalur baru, sehingga peserta yang tiap tahun datang mengikuti JASS tidak akan pernah bosan. Memang OKU Selatan adalah surganya penggila offroad trail, jangan mengaku offroader sejati kalau belum mencoba off road di Kabupaten OKU Selatan.
Hingga hari ini, sudah terdaftar 842 peserta dari berbagai wilayah Indonesia. Jumlah ini akan terus bertambah, karena jumlah tersebut yang sudah konfirmasi dan meminta dicetakkan jersey yang bertuliskan nama peserta
Ikut kak … makan mujair kumbang lagi yessss
Ayo mas Cumi, kita makan mujair kumbang lagi
Kangen aku makan mujair, tapi sambel nya yg agak asem2 itu lho yg bikin blingsatan
Asyik banget itu kayaknya, liburan sambil menantang adrenalin. Sayangnya kejauhan
Emang tinggalnya dimana?