Sayuri Memoirs of Geisha Makeup Looks Inspiration

The heart dies a slow death. Shedding each hope like leaves, until one day there are none. No hopes. Nothing remains. She paints her face to hide her face, her eyes a deep water; it is not for Geisha to want, it is not for Geisha to feel; Geisha is an artist of the floating world. She dances. She sings. She entertains you – whatever you want. The rest is shadows, the rest is secret. – Sayuri

Sayuri Memoirs of Geisha menjadi inspirasi saya dalam makeup looks collaboration bersama Beautiesquad kali ini. Sebenarnya dalam International Book Day Makeup Collaboration with @beautiesquad ini ada tiga tema yakni :
1. Hermione – Harry Potter
2. Srintil – Ronggeng Dukuh Paruh
3. Sayuri – Memoirs of Geisha

banner collab april copy

Pilihan saya jatuh pada Sayuri, tokoh penting dalam buku Memoirs of Geisha. Buku yang ditulis oleh Arthur Golden menceritakan tentang kehidupan Geisha dari memoir Sayuri. Buku yang akhirnya difilmkan ini menggambarkan sisi lain seorang Geisha sebagai produk budaya yang dilahirkan bangsa Jepang. Bahwa Geisha dituntut bisa menghibur layaknya artis yang mahir bermain musik dan menari. Sayuri dari seorang pelayan Geisha, dilatih menjadi Geisha.

Terlepas dari apapun, saya tidak melihat sisi negatif dari Geisha, tapi saya melihat tekad Sayuri mewujudkan impiannya, mengangkat harkat martabatnya. Ya, Geisha di masanya sangat dihormati, berada di kalangan borjuis. Mereka begitu santun, penuh dengan aturan adat budaya Jepang. Baik etika saat bergaul, berjalan hingga berbicara dengan nada yang halus. Sehingga Geisha menjadi simbol penjaga tradisi budaya Jepang dan tidak semua wanita Jepang bisa menjadi seorang Geisha.

Suzannita Sayuri Makeup Looks Samping

Produk yang saya gunakan:
– Tloac Whitening Shine Cream
– Marcks Beauty Powder
– Catrice Re-Touch Light-Reflecting Concealer
– Catrice Light And Shadow Contouring Blush
– Catrice Eye & Brow Countouring
– Catrice Shine Appeal Fluid Lipstick Intense
– Catrice Eye‘Matic Dip Liner Deep Black
– Catrice Lash Couture Smokey Eyes Volume Lashes
– Lipstick Eksklusif
– Wardah Lip Cream
– Eyeshadow brush besar dan kecil

Langkah yang saya lakukan:

1. Pertama kali saya mengaplikasikan Tloac Whitening Shine Cream, bentuknya cream tidak begitu kental agar menghasilkan wajah putih. Aplikasikan ke seluruh wajah secara merata. Tloac Whitening Shine Cream ini fungsinya sebagai masker yang bisa membuat kulit putih dalam sekejap dan tidak luntur walaupun terkena air. Sehingga produk ini banyak digunakan oleh para pantomim juga.

2. Lalu aplikasikan Marcks Beauty Powder warna putih.

3. Untuk memberikan warna menyala di mata, saya menggunakan lipstick dari Ekskusif sebagai pengganti eyeshadow. Aplikasikan membentuk separuh dari bulan sabit terbalik.

4. Aplikasikan Eye‘Matic Dip Liner Deep Black dari Catrice ke seluruh garis mata dan bentuk cat eyes agar menghasilkan mata sipit.

5. Kemudian pasang bulu mata Catrice Lash Couture Smokey Eyes Volume Lashes. Kesannya bulu mata ini menyatu ke mata dan natural.

6. Aplikasikan kembali lipstick dari Ekskusif sebagai pewarna merah pipi. Setelah itu ratakan menggunakan tangan.

7. Lalu timpa dengan bedak Marcks Beauty Powder warna putih.

8. Setelah itu gunakan Catrice Light And Shadow Contouring Blush.

9. Jangan lupakan alis, gunakan pensil alis warna hitam, jika tidak ada gunakan eyeliner warna hitam juga bisa.

10. Saya aplikasikan juga sebagai highlight di hidung dan tulang pipi.

11. Lalu saya menggunakan lip cream dari Wardah.

12. Selesai.

Karena saya berkerudung, saya menggunakan kerudung hitam sebagai rambut dan berhubung saya tidak menemukan aksesoris rambut seperti Geisha, saya gunakan sumpit dan serta bros.

suzannita

Selain saya, ada banyak member Beautisquad yang memberikan makeup looks untuk International Book Day Makeup Collaboration. Kunjungi juga tulisan miliknya Lita Rianti, yang terinspirasi makeup look dari Ginger Hermione – Harry Potter. Siapa tahu bisa menginspirasi kalian juga.

litaariantii
old book open on dark wood background

Dan lihat juga makeup looks para member Beautisquad yang berpartisipasi di International Book Day Makeup Collaboration kali ini.

banner collab april 2

 

banner collab april 1

Dan kalau kalian berminat untuk ikut Collaboration kaya gini bareng Beautiesquad kalian bisa JOIN di Grup Facebook Beautiesquad untuk info Collaboration selanjutnya.

png BS

Terima kasih yang sudah membaca, semoga menginspirasi ya .

5 thoughts on “Sayuri Memoirs of Geisha Makeup Looks Inspiration”

Leave a Comment

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Translate »
HTML Snippets Powered By : XYZScripts.com