THR menjadi salah satu yang paling dinantikan bagi setiap karyawan. Namun sebaiknya kita bisa cerdas mengelola THR dengan bijak agar THR tidak hanya berlalu saja. Apalagi dana yang datang sekali dalam setahun ini merupakan tambahan rezeki. Jika bisa mengelola secara bijak, THR bisa membuat kita mewujudkan impian yang lain.
Semua orang yang menerima tunjangan hari raya (THR) tidak semuanya bisa mengelola dana THR tersebut. Bahkan saat dana THR sudah diterima ternyata belum satu minggu sudah habis seolah lenyap tak berbekas. Hal ini menunjukkan ada yang salah, selayaknya kita semua bisa cerdas mengelola THR.
Berdasarkan peraturan, THR biasanya dibagikan dua minggu menjelang lebaran dan sebesar satu bulan gaji yang ditetapkan perusahaan atau tergantung dari masa kerja. Agar dana THR ini bisa lebih maksimal lagi ada tips cerdas mengelola THR.
1. Tentukan prioritas
Meski THR ini merupakan tunjangan hari raya, namun prioritasnya bukanlah semata untuk perayaan Idul Fitri semata. Sebaiknya kita bisa tentukan prioritas penggunaan dana THR ini, apakah membayar hutang atau pulang kampung atau juga investasi. Usahakan gunakan THR untuk keperluan mudik karena berkumpul bersama keluarga di hari raya Idul Fitri adalah menjadi kebahagiaan tersendiri. Gunakan uang THR untuk membeli tiket pesawat, kereta api, bus atau uang BBM jika mudik menggunakan kendaraan pribadi. Lalu hitung pos pengeluaran lain seperti untuk makanan atau jamuan lebaran.
2. Tabung Dana THR
Ketika THR datang banyak orang menggunakannya untuk berbelanja kebutuhan sehari-hari atau konsumsi rumah tangga. Tentu saja ini baik untuk dilakukan, tetapi masih harus dikontrol. Cobalah melakukan hal-hal yang berbeda di Idul Fitri tahun ini dengan menggunakan THR Anda sekitar 30-50 persen untuk menabung segera setelah Anda menerimanya. Jika Anda memiliki akun lain, Anda dapat memasukkan uang THR ke dalam akun yang bukan akun utama Anda sehingga tidak mudah tergoda untuk menggunakannya.
3. Bayar Zakat Fitrah
Gunakan dana THR untuk membayar zakat fitrah, karena ini merupakan kewajiban kita bagi umat Muslim untuk menunaikan rukun islam ke empat ini. Apalagi membayar zakat fitrah hanya dilakukan satu kali dalam setahun yakni sebelum Idul Fitri. Selain untuk membayar zakat gunakan juga dana THR untuk infak dan sedekah, sisihkan uang THR untuk berbagi dengan keluarga terdekat atau menyisihkan amplop uang Lebaran untuk para keponakan atau anak kecil yang datang ke rumah.
4. Bayar Hutang dan Gunakan tunai
Agar THR benar-benar digunakan semaksimal mungkin, lakukan untuk membayar hutang terutama hutang kartu kredit. Selain itu usahakan bayar kebutuhan lebaran dengan cara tunai termasuk untuk kebutuhan mudik lebaran. Agar setelah lebaran tidak memikirkan ada hutang baru karena mudik lebaran. Usahakan menguatkan hati dari godaan promo baik promo di mall maupun online shop begitupun promo kartu kredit yang terkadang jadi jebakan hutang baru.
5. Belanja Seperlunya
Meskipun hari lebaran membuka lembaran baru seperti bayi yang baru dilahirkan, bukan berarti semuanya harus serba baru. Mulai dari baju baru, sepatu baru, perlengkapan lebaran yang baru, gadget baru bahkan hingga mobil baru. Terkadang Lebaran menjadi ajang untuk menunjukkan semua hal baru kepada keluarga atau kerabat dan teman-teman. Sehingga ketika THR datang, akhirnya kalap untuk membeli semua hal yang baru tersebut. Padahal semua hal tersebut tidak penting karena hal yang terpenting adalah bisa merayakan Idul Fitri dalam kebersamaan bersama keluarga.
6. Gunakan THR untuk Mudik
Mudik menjadi salah satu tradisi yang ada saat momen Idul Fitri setiap tahunnya bagi yang tinggal ataupun bekerja jauh dari kampung halaman. Bagi yang ingin mudik lebaran memang harus cermat berhitung karena pengeluaran mudik cukup besar mulai dari kebutuhan uang tiket, dana selama berada di kampung halaman termasuk oleh-oleh yang dibawa untuk keluarga. Sehingga pilih dengan cermat ingin mudik menggunakan pesawat, bus, kereta api atau bawa kendaraan pribadi. Sisakan dana THR ini untuk bisa menikmati masa liburan di kampung halaman bersama keluarga.
Itu tadi tips cerdas mengelola THR, kalau kalian THR digunakan untuk apa ?