Pernah terbayang Jembatan Ampera yang setiap harinya dipenuhi kendaraan malah berubah mencekam. Karena ada ada dua kelompok bersenjata api saling serang di atas Ampera. Serangan datang dari arah hilir dan hulu, saling bergantian. Korban berjatuhan, kendaraan yang lalu lalang pun menjadi sasaran tembakan. Suasana Ampera begitu menegangkan karena desing peluru dan serangan yang datang dari arah yang tidak diketahui.
Serangan pun tiba-tiba berhenti karena satu kelompok kalah dan kelompok yang menang mendapatkan hadiah. Seperti itulah akhir dari game Point Blank dengan map Ampera.
Developer dan publisher game FPS di Indonesia, Garena meluncurkan map Ampera pada 21 Maret 2017. Ampera menjadi map terpanjang di game point Blank dan sangat bercita rasa lokal. Pada 21 Maret hingga 3 April 2017 lalu, para troppers di seluruh penjuru dunia dimanjakan dengan event PB yang digelar oleh Garena yakni “Bangga Main di Ampera”. Event ini adalah kompetisi game PB untuk para troppers dengan menggunakan map Ampera.
Awalnya Point Blank di Indonesia dikelola Gemscool yang bekerja sama dengan Zeppeto, perusahaan asal Korea Selatan. Baru di tahun 2015, Garena menjadi perusahaan pengembang point blank di Indonesia.
Sebagai orang Palembang, saya merasa bangga karena icon kebanggaan kota Palembang menjadi map Point Blank. Para troopers (sebutan pemain PB) di Palembang pun merasa sangat berbangga dan sangat bersemangat bermain di Ampera. Apalagi Point Blank adalah game popular di sejumlah Negara.
Untuk memberikan kenyamanan bermain para troopers, Point Blank menyediakan beragam map yang bisa dipilih sesuai selera, termasuk salah satunya Ampera. Troopers pun sangat menyukai map Ampera, khususnya yang senang bermain sniper karena banyak tempat persembunyian. Apalagi game PB memang ditujukan untuk para gamers yang senang bermain dalam tim karena kunci kemenangan game ini adalah kekompakan ditambah trik khusus tentunya.
Disamping itu tentunya kunci agar bermain games menjadi lebih menyenangkan adalah menggunakan mouse game yang tepat. Bahkan para gamers memilih mouse gaming khusus yang akan digunakan saat bermain game.
Memilih Mouse Gaming Yang Tepat
Berdasarkan fakta, penyebab kekalahan dari bermain games tidak hanya karena tidak terampil memainkan games tersebut, namun karena faktor pemilihan mouse game yang kurang cepat dan karena keliru atau tidak tepat meng-klik objek sasaran.
Sehingga para gamers harus menggunakan mouse khusus untuk bermain game. Ada perbedaan antara mouse gaming dengan mouse biasa yang hanya digunakan untuk mengetik. Dan perhatikan juga saat memilih mouse gaming tidak hanya karena mouse optic dan sudah memakai koneksi wireless, Bluetooth atau infra merah, ataupun karena sudah yakin bisa digerakkan secara lebih lincah.
Ada hal yang harus diperhatikan oleh para gamers sebelum membeli mouse gaming agar sesuai kebutuhan dan nyaman saat digunakan. Hal terpenting dalam memilih mouse adalah sesuaikan dengan ukuran tangan, nyaman digenggam. Sehingga lebih akurat, bisa digerakkan ke berbagai arah karena refleks dari pengguna meningkat.
Selain itu perhatikan juga ukuran dpi (dots per inch), pasalnya besar kecil ukuran dpi ini sangat menentukan kelincahan gerakan tangan dan mouse. Semakin tinggi ukuran dpi semakin cepat pula mouse tersebut digunakan. Termasuk juga tingkat tekanan mengklik terasa lebih ringan dan responsif, sehingga mudah untuk mengarahkan kursor ke berbagai sudut yang diinginkan.
Pemilihan mouse gaming juga harus memperhatikan lampu indicator. Sebaiknya pilih mouse gaming yang telah dilengkapi dengan lampu indicator. Tidak hanya karena lebih menarik, tapi yakni kerlap-kerlip cahaya berwarna di mouse ini sangat bermanfaat saat bermain game di tempat yang gelap, dan memudahkan dalam menggunakan mouse.
Pastikan saat membeli mouse gaming bukan karena harganya yang lebih murah. Mouse gaming sangat berbeda dengan mouse biasa, termasuk untuk urusan harga. Karena ada perbedaan yang sangat mencolok, jika mouse biasa ada yang dijual mulai dari 25ribuan, mouse gaming bisa dijual di angka ratusan ribu hingga jutaan rupiah, tergantung dari kwalitas dan ukuran dpi.
Last but not least, untuk memberikan kenyamanan saat menggunakan mouse, lengkapi dengan mousepad. Tidak hanya berguna memberikan kenyamanan menggerakkan mouse tapi juga bisa menjaga keawetan mousefeet (kaki mouse).
ganers sejati