Lifestyle,  Motor,  Review,  Teknologi

Nyaman Berkendara Motor Untuk Aktivitas Sehari-hari

Visits: 458

Sepeda motor menjadi bagian tidak terpisahkan bagi saya untuk menunjang aktivitas sehari-hari. Sebagai seorang jurnalis dengan aktivitas liputan ke berbagai tempat dalam satu hari membuat saya memilih motor untuk menemani aktivitas harian saya. Apalagi dengan kondisi lalu lintas di Palembang yang semakin padat, kemacetan tidak bisa dihindari, itu juga menjadi alasan saya menggunakan motor.

Loh Palembang sekarang macet ya. Ya di Palembang sekarang macet, lumayan bisa menghambat aktivitas jika sudah waktunya mepet.  Selain volume kendaraan yang terus bertambah setiap tahunnya, pembangunan LRT Palembang Sumsel juga ikut membuat lajur jalan menjadi berkurang karena penyempitan jalan.

Selain itu karena jam kerja yang tidak menentu, membuat saya terkadang baru selesai liputan saat larut malam. Untuk menemani aktivitas sehari-hari, ada hal lain yang harus yang saya utamakan yakni faktor keselamatan yang sangat penting untuk menghindari resiko kecelakaan. Apalagi beberapa kali saya sering mengalami kecelakaan lalu lintas. Sehingga saya harus cermat memilih motor agar saya  aman di lalu lintas maupun aman terhindar dari orang yang mau bertindak kejahatan.

Sejak awal bekerja saya sudah menggunakan beberapa merek motor dan kali ini saya menggunakan Yamaha NMax Palembang dan sesuai lalu lintas saat ini. Awalnya kesan pertama saya saat melihat Yamaha NMax adalah bodynya yang besar, bongsor dan terlihat berat dikendarai. Namun nyatanya saat dijajal pertama kali, seketika itu juga kesan tersebut hilang. Meski bodynya berukuran besar, tapi ternyata tidak membuat NMax terasa berat ataupun sulit untuk dikemudikan.

Motor skuter matik Yamaha Nmax ini memang sangat banyak peminatnya. Tidak hanya kaum adam saja, bahkan kaum hawa juga memilih Nmax.  Jika melihat dari sisi desain Yamaha NMAX, stang tinggi dengan riding style santai.

Dari yang saya baca, jika Yamaha NMax yang dilengkapi mesin 4 stroke dan 150 cc ini bisa membuat kompresi pembakaran lebih cepat dan bisa menghasilkan tenaga maksimal. Sehingga motor ini cukup kencang untuk bisa stop and go di dalam kota.

Konsep lifestyle dan stylish ditawarkan oleh NMax ini sangat hemat BBM. Meski dengan tarikan kencang kencang tidak membuat Nmax ini boros BBM. Untuk aktivitas saya sehari-hari dalam satu minggu hanya butuh sekitar 3-4 liter saja. Jika dalam test 60km/jam NMax ini hanya menghabiskan  46 km/liter.

Bahkan saat mengisi ulang BBM, baik yang bawa motor maupun yang di belakang alias penumpang tidak perlu repot-repot untuk turun dari motor. Karena tangki bahan bakar NMax ini terletak dibagian tengah depan yakni diantara kaki sehingga langsung bisa dibuka saat mengisi BBM.

Hal yang saya sukai dari NMax ini adalah  bagasi berkapasitas 23 liter, lihat saja helm half face saya dengan mudah disimpan oleh bagasi ini. Kini saya bisa membawa perlengkapan saya baik sepatu dan baju lari saya. Jika sebelumnya saya meletakkan di ransel semua.  

Untuk ibu rumah tangga yang berbelanja kebutuhan sehari-hari bisa memasukkan semua belanjaan kedalam box bagasi. Bahkan beras 10kg juga bisa masuk kedalam box ini.

Saya cukup nyaman berada di belakang kemudi, apalagi bagi saya dengan postur tubuh yang tinggi dan kaki panjang, motor ini nyaman digunakan karena posisi kaki dengan dua pilihan pijakan bisa membuat saya bisa memilih untuk selonjor jika mau agak santai atau menekuk agar lebih sigap.

Termasuk saat menjejakkan kaki di tanah tidak membuat saya kesulitan untuk menahan bobot motor ini. Bahkan saya bisa hanya memegang satu stang saja.

Sistem pengereman dengan fitur ABS (Anti-lock braking system) dan cakram roda depan maupun belakang membuat motor jadi mudah dikendalikan. Ketika rem dikendalikan saat itu juga mesin motor langsung memberikan respon.

Memilih motor yang nyaman dikendarai untuk aktivitas sehari-hari memang kembali pada pilihan masing-masing. Termasuk juga merek, faktor terpenting adalah teknologi dari motor serta tingkat keamanan dari motor tersebut. Tentunya dengan performa dan fitur NMax bisa menjadi pilihan bagi yang ingin mengganti motor.

TV journalist, traveler, writer, blogger, taekwondo-in and volunteer. Bookworm, coffee addict, chocolate and ice cream lovers

6 Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Translate »
HTML Snippets Powered By : XYZScripts.com