Komunitas,  Lifestyle

Saya, Sepeda dan B2W Palembang

Visits: 2368

Tidak terasa sudah lebih dari 4 bulan lamanya, saya menikmati rutinitas  bersepeda ke kantor atau istilah kerennya Bike to Work. Selain menyehatkan, saya merasa jauh lebih bahagia dan merasa lebih membumi.

Saya, Sepeda dan B2W Palembang
Bersepeda di HUT Palembang

Meski belum lama bersepeda dan bergabung di Komunitas Bike To Work (B2W) Palembang, namun begitu banyak pengalaman dan cerita berharga yang layak dikenang selamanya.

Saya menikmati saat mengikuti nite ride (NR), jadwal gowes rutin setiap Jumat malam, berkeliling kota Palembang, menyusuri jalan dan sudut kota Palembang, merasakan Palembang dari sudut berbeda.

Saya, Sepeda dan B2W Palembang
Event Ride of Silent

Selain itu yang tak kalah seru adalah Gomingpa “Gowes Minggu Pagi” ataupun mengikuti Fun Bike, sepeda santai. Masih ada kegiatan Bike Tik “Gowes pakai Batik” yang digelar pada  Jumat setiap akhir bulan.

Saya, Sepeda dan B2W Palembang
Event Bike Tik

Saya bersyukur bisa bergabung di B2W Palembang  karena saya menemukan keluarga dan saudara baru. Disini ada sebutan om untuk para pegowes laki-laki dan nte untuk para Srikandinya.

Saya, Sepeda dan B2W Palembang
Sepeda yang menunggu ditambal ban

Hal yang paling tak dapat dilupakan adalah saat sepeda yang saya tunggangi mengalami masalah, tiga  kali pecah ban di malam yang berbeda.

Saya, Sepeda dan B2W Palembang
ki-ka: Nte Anga, Bagus, Om Erdian dan Om Mail

Pecah ban pertama saat Bike Tik, saat itu beruntung Cafe Beranda 2B bersedia ditumpangi sepeda saya, dan saya pun mendapat tumpangan pulang dari Bagus, terima kasih ya :D.

Saya, Sepeda dan B2W Palembang
B2W Palembang

Pecah ban kedua saat NR, saat itu hanya saya sendiri perempuan yang gowes ditemani oleh 4 teman di B2W Palembang. Setelah ditampal, sepeda saya kembali kempes. Tak mau ambil resiko, om Fery,  Niko dan Octo mengantar saya pulang ke rumah, terima kasih ya teman 😀 saya terharu sekali dengan kalian malam itu dan hingga kini pun saya tak bisa membalas kebaikan kalian :D.

Saya, Sepeda dan B2W Palembang
B2W Palembang

Pecah ban ketiga saat NR kembali, kali ini saya  yang sedang menambal ban ditemani oleh om Fery dan Niko dijemput oleh om Erdian (Ketua B2W Palembang) nte Anga, om Mail dan om Aldri serta Bagus. Malam itu saya mengalami dua kali pecah ban. Rasanya ingin menangis :(. Beruntung ada saudara yang begitu baik hati, tak dapat saya membalas kebaikan hati kalian :D.

Saya, Sepeda dan B2W Palembang
B2W Palembang di Citra Grand City

Biasanya untuk berhubungan dengan sesama anggota B2W Palembang,  sesama anggota menggunakan seluruh fitur tekhnologi  mulai dari SMS, Telepon, BBM, Facebook, Twitter hingga Email.

Apalagi hampir seluruh anggota B2W Palembang memiliki Handphone yang beragam mulai dari Android,  Blackberry, iPhone hingga Smartphone yang terkoneksi Internet dan 3G. Sehingga komunikasi pun menjadi lancar dan mempererat jalinan persaudaran.

Beragam kegiatan dan pengalaman yang dirasakan ini tidak akan pernah dapat dilupakan :D. Semoga tali persaudaraan ini semakin terjalin dengan erat :D.

Tulisan ini disertakan untuk lomba Blog Unik dan Lucu, sebagai tanda bukti

Saya, Sepeda dan B2W Palembang
Follow @XL123 @VIVAnews @VIVAvlog

Dan

Saya, Sepeda dan B2W Palembang
Capture Postingan Twitter

TV journalist, traveler, writer, blogger, taekwondo-in and volunteer. Bookworm, coffee addict, chocolate and ice cream lovers

17 Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Translate »
HTML Snippets Powered By : XYZScripts.com