Sumatera Barat,  Tips,  Travel

Objek Wisata Bukittinggi Menarik dan Unik

Visits: 685

Bukittinggi merupakan kota yang sangat menarik untuk dikunjungi, lokasinya berada di Sumatera Barat yang terkenal dengan keindahan alamnya. Tidak hanya keindahan alam, namun juga tempat wisata belanja, kuliner, dan keragaman budayanya yang menjadi daya tarik kota ini. Tidak heran jika setiap tahunnya, kota ini tak pernah sepi pengunjungnya. Wisatawan dari berbagai penjuru datang untuk menikmati suguhan keindahan alam yang disajikan kota ini.

Terdapat beberapa objek wisata yang akan membuat Anda betah berlama-lama di sini, antara lain sebagai berikut:

Air Terjun Lembah Anai

Air Terjun Lembah Anai merupakan salah satu bagian yang berada di kawasan Cagar Alam Lembah Anai. Cagar alam ini termasuk kawasan hutan tropis dan hutan lindung dengan beragam flora dan fauna di sana. Air terjun ini berada di antara kawasan Padang dan Bukittinggi.

Sumber Gambar : WordPress.com

Benteng Fort de Kock

Dulunya benteng Fort de Kock dikenal sebagai Sterrenschans. Nama tersebut diubah oleh Hendrik Merkus de Kock. Hendrik adalah salah satu tokoh Belanda yang menduduki kemiliteran Belanda. Saat ini kawasan Benteng Fort de Kock menjadi Bukittinggi City Park atau disebut Taman Kota Bukittinggi dan juga Taman Burung Tropis.

Untuk menuju kesana juga terbilang mudah, Anda dapat menggunakan kendaraan pribadi untuk mencapai lokasi. Dan tentunya tempat ini menjadi salah satu objek yang pas Anda berfoto bersama keluarga.

Benteng Fort de Kock

Sumber Gambar : WordPress.com

Jam Gadang

Ini dia objek popular Bukittinggi, yaitu Jam Gadang. Rasanya ada yang kurang jika Anda berkunjung ke kota Bukittinggi namun tidak mengunjungi Jam Gadang. Karena pada dasarnya Jam Gadang merupakan ikon terkenal kota ini.

Jam Gadang yang memiliki bentuk hamper serupa dengan jam yang berada di London, menjadikan kawasan Jam Gadang tak pernah sepi menjadi tempat wajib bagi para wisatawan maupun fotografer untuk mengabadikan kenangan.

Jam Gadang
Sumber Gambar : WordPress.com

Lobang Jepang

Bukittinggi juga memiliki objek bersejarah yaitu Lobang Jepang. Objek wisata ini terdapat di Bukit Sianok Bukittinggi. Lobang Jepang dulunya merupakan tempat pertahanan Jepang ketika Perang Dunia II. Bentuknya hampir mirip seperti sebuah gua. Menurut sejarah, Lobang Jepang ini tidak hanya digunakan sebagai tempat pertahanan Jepang ketika Perang Dunia II, namun juga saat Perang Asia Timur Raya yang terjadi pada tahun 1942.

Lobang Jepang

Sumber Gambar : WordPress.com

Museum Rumah Adat Baanjuang

Tak heran jika tempat ini dinamakan sebagai Museum Rumah Adat Baanjuang. Pasalnya bangunan rumahnya yang begitu kuno dan terdapat anjuang di kiri dan kanannya. Bangunan ini begitu tradisional dan sangat kuno, namun itulah yang menjadi daya tarik parawisatawan yang datang ke Bukittinggi.

Tidak hanya sekelompok etnografika yang menjadi salah satu koleksi museum ini, namun juga terdapat numismatika dan binatang yang telah diawetkan di sana, binatang yang diawetkan begitu langka karena memiliki tubuh yang tidak normal dengan kelebihan anggota tubuhnya.

Rumah Adat Baanjuang

Sumber Gambar : WordPress.com

Ngarai Sianok

Bukittinggi juga memiliki objek wisata alam yang begitu indah dan eksotis, salah satunya ialah Ngarai Sianok. Kawasan ini terdiri dari lembah yang sangat curam kadang juga disebut jurang yang begitu dalam. Kedalamannya sekitar 100 meter sepanjang 15 km yang panjangnya 200 m. Namun keindahan aliran anak sungai yang terlihat dari atas menjadikan objek ini begitu memesona dan menjadi daya tarik yang begitu memikat wisatawan.

Ngarai Sianok berada di kawasan Gunung Merapi dan Gunung Singgalang. Lokasinya berada di perbatasan kota Bukittinggi, Sumatra Barat, yang tepatnya berada di Kecamatan Koto Gadang.

Tidak hanya pemandangannya yang indah, namun Anda juga akan sering menjumpai fauna yang hidup di kawasan lembah seperti rusa, tapir, monyet ekor panjang, simpai, dan lain sebagainya. Selain itu ada juga flora yang langka tumbuh di sekitar kawasan ini seperti rafflesia dan juga tanaman obat lainnya.

ngarai sianok

Sumber Gambar : Blogspot.com

Itulah beberapa destinasi yang sangat memikat para wisatawan dengan keunikan dan daya tariknya. Bagi Anda yang datang dari luar pulau dapat menggunakan pesawat kini sudah ada kemudahan untuk memesan tiket pesawat secara online seperti halnya Traveloka yang melayani pembelian tiket secara online. Untuk tempat penginapan di Bukittinggi, anda dapat mem-booking hotel yang ada di Bukittinggi seperti di Hotel Mitra Arena.

Hotel Mitra Arena bukanlah satu-satunya hotel di Bukittinggi, namun fasilitasnya yang cukup nyaman dengan harga yang terjangkau menjadikan hotel ini sebagai rekomendasi bagi Anda untuk menginap dan beristirahat bersama keluarga. Untuk menghindari penuhnya hotel, Anda juga dapat mem-booking secara online jauh-jauh hari melalui Traveloka maupun lainnya. Tentunya Anda juga bisa mendapatkan harga promo pada saat waktu promo.

Meski tidak semewah hotel berbintang, namun fasilitasnya cukup nyaman dan lengkap. Kamarnya juga tidak begitu banyak, sekitar 20 kamar saja. Harga per kamarnya terbilang sangat murah sekitar Rp175.000,-hingga Rp230.000,- saja. Namun hotel ini berada di tempat yang cukup strategi yakni di dekat objek wisata menarik yang ada di Bukittinggi sehingga sangat pas untuk Anda menginap dan berlibur di tempat ini.

TV journalist, traveler, writer, blogger, taekwondo-in and volunteer. Bookworm, coffee addict, chocolate and ice cream lovers

6 Comments

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Translate »
HTML Snippets Powered By : XYZScripts.com